Selamat Bergabung Mahasiswa Baru FPP 2022-2023

Sabtu, 17 September 2022 23:04 WIB   Fakultas Pertanian-Peternakan

  

Dok Humas FPP

Pengenalan Studi Mahasiswa Baru (PESMABA) Fakultas Pertanian-Peternakan angkatan 2022 dilaksanakan secara meriah diikuti oleh sekitar 560 mahasiswa baru FPP. Setelah melaksanakan rangkain pembukaan di Universitas, mahasiswa baru melaksanakan upacara pembukaan yang berlokasi di Taman Wisata Sengkaling milik UMM. Upacara pembukaan dipimpin langsung oleh Bapak Dekan FPP Dr. Ir. Aris Winaya M.M., M.Si., IPU dan dihadiri oleh seluruh dosen yang ada di lingkungan FPP. Dalam sambutannya, Dekan mengucapkan selamat datang dan bergabung di keluarga besar Fakultas Pertanian-Peternakan. Dekan FPP meyakinkan bahwa mereka tidak salah bergabung karena FPP memiliki semua yang mereka butuhkan. Beliau menuturkan bahwa kualitas dosen di FPP sudah tidak diragukan lagi, hal ini karena FPP merupakan satu-satunya fakultas yang memiliki jumlah guru besar terbanyak dibanding fakultas lain.

Acara pembukaan diikuti dengan pengenalan masing-masing dosen oleh Dekan. Pengenalan dosen ini merupakan salah satu cara agar mahasiswa dapat kenal dan dekat dengan dosen mereka begitu sebaliknya.

Upacara pembukaan diakhiri dengan penyematan secara simbolis kepada perwakilan masing-masing mahasiswa setiap prodi dengan ciri khas masing-masing.

Rektor UMM Menyapa Mahasiswa Baru FPP

Hari kedua diawali dengan safari Bapak Rektor Dr. H. Fauzan, M.Pd beserta pejabat rektorat. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan beberapa hal antara lain bahwa mahasiswa di UMM perlu aktif untuk mengasah skill kompetensi akademik maupun non-akademik. Semua perangkat untuk menunjang itu sudah disediakan oleh kampus, tinggal bagaimana individu memanfaatkan fasilitas yang ada. Dua hal yang ditekankan oleh beliau bahwa mahasiwa UMM jika lulus harus memiliki dua hal yaitu kemampuan kompetensi akademik dan kemampuan kepemimpinan (leadership). Selain itu, kampus menyediakan program UMM PASTI yang menjamin mahasiswa dapat lulus 3,5-4 tahun dengan berbagai skema.(*/ram)

 

Shared: