Belajar Sambil Rekreasi

Rabu, 13 Juni 2012 14:02 WIB   Fakultas Pertanian-Peternakan

PELAJARI GREEN HOUSE: Rahmad Pulung (pegang megaphone), mengajak siswa SDN Percobaan untuk mempelajari tumbuhan di Green House

Pembelajaran yang baik adalah perpaduan dari teori dan praktik. Sehingga peserta didik dapat memahami secara langsung dengan materi yang telah dijelaskan oleh pendidik. “Kami ingin memperkenalkan pada anak-anak tentang Green House, proses bertelurnya ayam di kandang ayam, kolam percobaan yang ada di UMM, dan mereka sangat menyukainya,” terang Emy, guru sekaligus ketua pelaksana rombongan SDN 1 Percobaan Malang (21/5).

Kedatangan mereka adalah realisasi dari program Sinau Wisata, jadi berwisata sekalgus belajar tentang hal-hal yang berkaitan dengan pertanian dan peternakan. Keceriaan anak-anak tampak sejak kedatangan mereka di Green House yang disambut oleh dosen Agribisnis, Rahmad Pulung Sudibyo. Mereka juga sangat antusias ketika mendengar penjelasan Rahmad.

Selain Green House, mereka juga diajak ke kandang ayam, kandang sapi, reaktor biogas, dan yang terakhir laboratorium jamur. “Bagi yang suka menanam, adik-adik bisa mengambil tanaman yang sudah disediakan, setelah itu masukkan ke dalam polybag, bapak ibu guru bisa membantu,” ujar ketua University Farm tersebut. Acara ditutup dengan makan bakso bersama di laboratorium jamur.    

Shared: