Dr. Ir. Aris Winaya, MM. MSi. IPU, peraih Dosen Berprestasi UMM 2021 bidang Sains dan Teknologi |
Padatnya aktivitas di kampus sebagai Wakil Dekan I Fakultas Pertanian Peternakan ternyata bukan penghalang untuk Dr. Ir. Aris Winaya, MM. MSi. IPU menorehkan prestasi. Dosen Peternakan tersebut meraih peringkat 2 Dosen Berprestasi Universitas Muhammadiyah Tahun 2021 Bidang Sains dan Teknologi. Prestasi tersebut dinilai berdasarkan beberapa kriteria, diantaranya temuan karya yang spektakuler, baik pada level lokal sampai nasional serta karya ilmiah baik hasil penelitian maupun pengabdian.
Sebagai dosen yang mempunyai puluhan penelitian dan publikasi ilmiah, Aris Winaya di tahun 2020 lalu memperoleh hibah riset dari Kemenristekdikti berupa Prioritas Riset Nasional (PRN) 2020 sebesar sekitar 1.2 milyard, suatu jumlah yang tidak sedikit bagi dana penelitian dosen di Perguruan Tinggi. Penelitian PRN ini untuk mengembangkan ayam kampung petelur unggul. Menurutnya, produktivitas ayam kampung dari sisi HDP (Hen Day Production) selama ini hanya berkisar >50%. Melalui risetnya, diharapkan HDP ayam kampung akan meningkat hingga mencapai >60%. “Mungkin usaha saya inilah yang menjadi penilaian penting sehingga saya layak memperoleh penghargaan dosen berprestasi”, ujar Aris.
Rasa bangga dan syukur tidak hanya dirasakan Aris Winaya saja atas raihan prestasi ini, tetapi juga dirasakan oleh rekan kerja di Fakultas Pertanian Peternakan. “Selamat kepada Pak Aris Winaya, semoga menginspirasi dosen-dosen lain”, ungkap Rahayu Relawati, dosen Agribisnis. “Sebenarnya ini kali ketiga saya memperoleh penghargaan ini, dan sekali pernah meraih peringkat pertama di tahun 2013 sebagai dosen berprestasi tingkat universitas. Ini pertanda bahwa ke depan saya harus selalu meningkatkan performance agar selalu dapat memberikan yang terbaik bagi pribadi dan institusi”, harapan Aris. (RAN/hum)